Thursday, October 3, 2013

GURAME SAUS MANGGA

Bahan :
1 ekor ikan gurame ukuran sedang 
8 sdm tepung tapioka / sagu
1 bh jeruk nipis 
1 bh mangga muda
10 bh cabe merah keriting 
6 siung bawang merah 
3 siung bawang putih
1 buah bawang bombay 
gula pasir, lada & garam secukupnya

Cara Membuat :
Bersihkan ikan, dan ambil dagingnya [dipotong fillet]. Biarkan tulangnya tetap utuh.
Lumuri daging ikan dan bagian tulangnya dengan perasan jeruk nipis, garam dan merica. Lumuri secara merata dan diamkan sebentar.
Letakkan tepung sagu di piring terpisah dan bumbui dengan garam dan merica. Aduk rata.
Masukkan ikan ke dalam tepung sagu dan lumuri secara merata. Lalu goreng hingga matang. Lakukan hal yang sama untuk bagian tulangnya. Setelah matang, angkat dan tiriskan.

Cara membuat saus mangga:
Mangga muda  dipotong-potong memanjang seperti korek api.Lalu cabai merah, bawang merah dan bawang putih diblender kasar.Tumis bumbu yang dihaluskan dengan bawang bombay hingga wangi. Lalu masukkan potongan mangga. Oseng-oseng sebentar.Tambahkan air secukupnya dan masukkan garam, merica, gula pasir dan cuka. Masak hingga matang. Lalu masukkan tepung sagu yang sudah dicairkan. Aduk hingga agak mengental.Setelah matang, susun ikan di piring, lalu tuang saus mangga di bagian atasnya. 



0 comments:

Post a Comment