Wednesday, November 21, 2012

NUGGET UDANG


Ada udang dikulkas tapi bosen di olah biasa, membuat aku ingin mencoba dibuat nuget, jadilah aku cari di Mbah Google, nah ketemu deh yang menurut ku pas buat ku masak yaitu NUGGET UDANG dari www.sajiansedap.com mau ikut mencoba? ini dia resepnya :



Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
250 gram udang kupas giling
30 gram tepung sagu
35 ml air es
2 butir telur kocok lepas
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh bawang putih bubuk
2 sendok teh daun ketumbar cincang
100 gram putih telur kocok lepas untuk pencelup
100 gram tepung panir kasar untuk pelapis
minyak untuk menggoreng


Cara Pengolahan :
1.   Aduk rata udang giling, tepung sagu, air es, telur, garam, gula pasir, merica bubuk, dan bawang putih bubuk. Tambahkan daun ketumbar. Aduk rata.
2.   Tuang di loyang 20x20x4cm yang dioles minyak dan dialas plastik. 
3.   Kukus 30 menit diatas api sedang sampai matang. Biarkan dingin. Potong 1 1/2x6 cm.
4.   Celupkan ke putih telur. Gulingkan di tepung panir kasar.
5.   Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang.
Untuk 20 potong

Monday, November 19, 2012

Donuts


BAHAN2:
Tepung Terigu berprotein tinggi 400 gr
Gula Pasir Haluskan 80 gr
Susu Bubuk 15 Gr
Ragi Instan 8 Gr
Baking Powder ½ sdt
Telur 3 butir
Air Es 80  ml
Garam 1 sdt
Mentega 60 g
Kentang Kukus dihaluskan 200 gr – dinginkan.


Cara Membuat :

Campur ; Tepung Terigu, Gula Pasir,  Susu Bubuk, ragi Instan  dan  Baking Powder aduk sampai rata dan uleni.

Tambahkan Telur dan Air Es  sampai tercampur dan aduk sampai kalis atau elastic

Masukkan Garam dan mentega uleni terus hingga kalis dan diamkan LK 15 menit,

kemudian  tekan2 biar mengempis dan  bentuk bulat2 LK 25 gr dan  biarkan 20 menit hingga mengembang.

Buat lubang ditengah dan langsung digoreng, goring dengan api kecil biar donatnya matang merata, selagi digoreng putar dengan sumpit. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan

Diamkan hingga dingin, setelah dingin campur dengan gula halus atau berikan toping sesuai selera.